Ceramah tentang keutamaan membaca Al-Quran adalah salah satu tema ceramah yang cukup populer. Meskipun populer, ceramah dengan tema ini cukup penting untuk disampaikan. Sebagaimana yang kita ketahui, minat membaca Al-Quran umat Islam saat ini bisa dibilang cukup rendah. Oleh karena itu, kita perlu memotivasi mereka dengan membawakan ceramah tentang keutamaan membaca Al-Quran.
Pada artikel kali ini, akan disajikan salah satu contoh teks ceramah tentang keutamaan membaca Al-Quran lengkap dengan dalilnya. Mudah-mudahan teks ceramah yang disajikan pada artikel kali ini dapat dijadikan referensi bagi para penceramah yang hendak membawakan ceramah tentang keutamaan membaca Al-Quran kepada umat Islam.
Berikut naskah lengkapnya :
اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
اَلْحَمْدُ للهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى أَشْرَفِ الْأَنْبِيَاءِ وَالْمُرْسَلِيْنَ، سَيِّدِنَا وَنَبِيِّنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ. وَبَعْدُ
(Alhamdulillahi robbil-‘aalamiin, wash-sholaatu was-salaamu ‘ala asyrofil-ambiya-i wal-mursalin, sayyidina wa nabiyyina Muhammadin, wa ‘alaa aalihi wa shohbihi ajma’in. Wa ba’du)
Hadirin yang semoga dirahmati Allah... pertama-tama, marilah kita panjatkan puji syukur kita kepada Allah . Berkat rahmat dan hidayah-Nya, kita bisa berkumpul di majelis yang semoga diberkahi oleh Allah.
Yang kedua, marilah kita berdoa semoga shalawat serta salam senantiasa tercurahkan kepada suri tauladan kita Nabi Muhammad beserta keluarganya, para sahabatnya, serta para pengikutnya.
Hadirin yang semoga dirahmati Allah... kapankah terakhir kali para hadirin membaca Al-Quran? Apakah tadi malam? Ataukah seminggu yang lalu? Sebulan yang lalu? Atau bahkan setahun yang lalu?
Membaca Al-Quran adalah ibadah yang seharusnya menjadi rutinitas dalam keseharian kita. Namun, banyak dari kita justru tidak melakukannya. Betapa banyak di antara kita yang menjadikan mushaf Al-Quran hanya sebagai pajangan. Bahkan, mushaf itu sampai berdebu dan diselimuti sarang laba-laba karena lama tidak dipakai.
Hadirin yang semoga di rahmati oleh Allah... di antara salah satu penyebab ketidaksemangatan kita dalam membaca Al-Quran ialah kurangnya pengetahuan kita tentang keutamaan membaca Al-Quran. Jika kita mengetahui apa saja yang akan kita dapat maka pastilah kita lebih termotivasi untuk membaca Al-Quran setiap hari. Oleh karena itu, pada pertemuan kali ini saya akan membawakan materi ceramah tentang keutamaan membaca Al-Quran.
Hadirin yang semoga dirahmati Allah... jika seandainya saya tawarkan pekerjaan yang sangat ringan dengan gaji yang sangat banyak, maukah hadirin mengerjakannya? Saya yakin para hadirin pasti mau.
Nah, di antara pekerjaan ringan dengan imbalan yang sangat banyak dan berlimpah adalah membaca Al-Quran. Bagaimana tidak? Setiap huruf yang kita baca bernilai sepuluh kebaikan di sisi Allah. Rasulullah bersabda :
مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللَّهِ فَلَهُ بِهِ حَسَنَةٌ، وَالحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا، لَا أَقُولُ الم حَرْفٌ، وَلَكِنْ أَلِفٌ حَرْفٌ وَلَامٌ حَرْفٌ وَمِيمٌ حَرْفٌ
Barang siapa yang membaca satu huruf dari Al-Quran maka baginya satu kebaikan. Dan satu kebaikan sama dengan sepuluh kebaikan. Aku tidak mengatakan bahwa alif-lam-mim itu satu huruf. Akan tetapi, alif satu huruf, lam satu huruf, dan mim satu huruf.
[HR. Tirmidzi no. 2910]
Bayangkan saja jika kita membaca seratus huruf dalam Al-Quran maka kita sudah mendapatkan seribu kebaikan. Jika kita membaca seribu huruf maka kita sudah mendapatkan sepuluh ribu kebaikan. Masya Allah, betapa banyak dan berlimpahnya pahala membaca Al-Quran! Maka dari itu, jangan sampai kita melewatkan ibadah membaca Al-Quran.
Hadirin yang semoga dirahmati Allah... suatu saat nanti kita akan dibangkitkan kembali oleh Allah di hari kiamat. Pada saat dibangkitkan, kita akan sibuk dengan diri kita masing-masing. Keluarga kita, saudara kita, teman-teman kita dan juga sahabat kita akan menjauh dari kita dan sibuk menyelamatkan dirinya masing-masing. Bahkan, masing-masing mereka akan saling menuntut hak dan keadilan yang belum mereka dapatkan ketika di dunia.
Oleh karena itu, kita sangat membutuhkan penolong pada saat itu. Nah, di antara salah satu keutamaan membaca Al-Quran adalah Al-Quran akan menjadi teman dan penolong kita pada hari kiamat. Rasulullah bersabda :
اقْرَؤُوا الْقُرْآنَ فَإِنَّهُ يَأْتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ شَفِيعًا لِأَصْحَابِهِ
Bacalah Al-Quran, karena sesungguhnya ia akan datang pada hari kiamat sebagai penolong bagi pembacanya.
[HR. Muslim no. 804]
Hadirin yang semoga dirahmati Allah... maukah para hadirin mendapatkan satu unit mobil setiap kali membaca satu ayat dalam Al-Quran? Saya yakin pasti mau.
Tahukah hadirin? Disebutkan dalam sebuah hadits :
خَرَجَ رَسُولُ اللهِ صلى الله عليه وسلم وَنَحْنُ فِي الصُّفَّةِ فَقَالَ: أَيُّكُمْ يُحِبُّ أَنْ يَغْدُوَ كُلَّ يَوْمٍ إِلَى بُطْحَانَ أَوْ إِلَى الْعَقِيقِ فَيَأْتِيَ مِنْهُ بِنَاقَتَيْنِ كَوْمَاوَيْنِ فِي غَيْرِ إِثْمٍ وَلَا قَطْعِ رَحِمٍ؟ فَقُلْنَا: يَا رَسُولَ اللهِ، نُحِبُّ ذَلِكَ! قَالَ: أَفَلَا يَغْدُو أَحَدُكُمْ إِلَى الْمَسْجِدِ فَيَعْلَمُ أَوْ يَقْرَأُ آيَتَيْنِ مِنْ كِتَابِ اللهِ عز وجل خَيْرٌ لَهُ مِنْ نَاقَتَيْنِ، وَثَلَاثٌ خَيْرٌ لَهُ مِنْ ثَلَاثٍ، وَأَرْبَعٌ خَيْرٌ لَهُ مِنْ أَرْبَعٍ. وَمِنْ أَعْدَادِهِنَّ مِنَ الْإِبِلِ
Suatu ketika Rasulullah keluar dan kami berada di Shuffah, kemudian beliau bertanya : "Siapakah di antara kalian yang suka pergi ke Buthhan atau Aqiq, lalu ia pulang membawa dua ekor unta yang gemuk-gemuk tanpa membawa dosa dan tanpa memutus silaturahmi?" Kami menjawab : "Kami menyukainya wahai Rasulullah!" Beliau bersabda : "Sungguh, salah seorang di antara kalian pergi ke masjid lalu ia mempelajari atau membaca dua ayat dari Al-Quran adalah lebih baik baginya dari pada dua ekor unta. Tiga ayat lebih baik dari tiga ekor unta. Empat ayat lebih baik dari empat ekor unta, dan seterusnya."
[HR. Muslim no. 803]
Berdasarkan hadits tersebut, kita memahami bahwa satu ayat Al-Quran yang kita baca maka kita akan mendapatkan sesuatu yang lebih baik dari seekor unta. Jika seekor unta kita konversikan dengan kendaraan di zaman sekarang maka artinya kita akan mendapatkan sesuatu yang lebih baik dari satu unit mobil setiap membaca satu ayat dalam Al-Quran. Maka dari itu, sungguh rugi jika kita tidak membaca Al-Quran setiap hari.
Hadirin yang semoga dirahmati Allah... banyak di antara kita yang terkadang iri jika ada tetangga yang membeli kendaraan baru atau barang-barang mewah lainnya. Padahal, nikmat mampu membeli kendaraan ataupun membeli barang mewah tidaklah seberapa dibandingkan nikmat membaca Al-Quran. Bagaimana tidak? Nikmat membaca Al-Quran adalah nikmat yang tiada tara. Pahalanya yang begitu besar dan berlimpah membuat Rasulullah membolehkan hasad kepada mereka yang senantiasa membaca Al-Quran.
Rasulullah bersabda :
لَا حَسَدَ إِلَّا فِي اثْنَتَيْنِ: رَجُلٌ عَلَّمَهُ اللهُ الْقُرْآنَ فَهُوَ يَتْلُوهُ آنَاءَ اللَّيْلِ وَآنَاءَ النَّهَارِ، فَسَمِعَهُ جَارٌ لَهُ فَقَالَ: لَيْتَنِي أُوتِيتُ مِثْلَ مَا أُوتِيَ فُلَانٌ، فَعَمِلْتُ مِثْلَ مَا يَعْمَلُ، وَرَجُلٌ آتَاهُ اللهُ مَالًا فَهُوَ يُهْلِكُهُ فِي الْحَقِّ، فَقَالَ رَجُلٌ: لَيْتَنِي أُوتِيتُ مِثْلَ مَا أُوتِيَ فُلَانٌ، فَعَمِلْتُ مِثْلَ مَا يَعْمَلُ
Tidak boleh hasad kecuali pada dua orang : (Yang pertama) adalah seorang lelaki yang Allah ajarkan Al-Quran dan ia membacanya di siang dan malam hari hingga tetangga mendengarnya dan berkata : "Seandainya aku bisa membaca Al-Quran sepertinya, maka aku juga akan melakukan apa yang ia lakukan." (Yang kedua) adalah seorang lelaki yang Allah berikan harta lalu ia menghabiskannya dengan cara yang benar hingaa orang lain berkata : "Seandainya aku diberi harta sepertinya, maka aku juga akan melakukan apa yang ia lakukan."
[HR. Bukhari no. 5026]
Oleh karena itu para hadirin, marilah kita rutinkan membaca Al-Quran setiap hari. Jangan sampai kita melewatkan satu hari pun tanpa membaca AL-Quran. Luangkanlah setidaknya 10-20 menit untuk membaca dan merenungkan ayat-ayat Al-Quran. Jangan lupa juga mengkaji terjemahan dan tafsir Al-Quran agar kita dapat mengambil pelajaran dan manfaat dari ayat yang kita baca.
Demikianlah materi ceramah tentang keutamaan membaca Al-Quran yang dapat saya sampaikan. Semoga materi ceramah ini dapat menambah motivasi kepada kita untuk lebih giat lagi dalam membaca Al-Quran. Amiin.
وَالسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ